Mengakhiri serangkaian
kegiatan Peringatan Hari Santri Nasional tahun 2021, MTs Negeri 4 Banjarnegara mengadakan
bakti sosial berupa pembagian sembako kepada beberapa pesantren dan TPQ di
wilayah sekitar madrasah. Pembagian sembako dilakukan oleh perwakilan siswa yang merupakan pengurus OSIS
didampingi oleh Wakil Kepala Bidang Humas, Tofik, dan Wakil Kepala Bidang Kesiswaan
Sarif Hikmayanto pada hari Minggu
(31/10/2021). Adapun sembako yang
dibagikan berupa beras, minyak goreng, mie instan dan gula pasir, merupakan iuran dari para siswa yang dikoordinir oleh Pengurus OSIS.
Dalam rangka peringatan
Hari Santri Nasional tahun 2021, MTsN 4 Banjarnegara mengadakan serangkaian
kegiatan berupa Khotmil Qur’an, nobar Film Resolusi Jihad/ Film sang Kyai,
Tasyakuran, dan diakhiri dengan bakti sosial ke pesantren dan TPQ yang berada
di sekitar wilayah sekitar MTsN 4 Banjarnegara.
Kegiatan bakti sosial
dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan sebagai wujud kepedulian sosial MTsN 4 Banjarnegara terhadap
lingkungan sekitar terutama pesantren dan para ustadz yang mengajar di TPQ. Selain
itu juga sebagai bentuk pendidikan karakter kepada para siswa untuk memiliki kepekaan
sosial dengan cara berbagi terhadap sesama.
Dalam kesempatan
tersebut, Sarif Hikmayanto selaku wakil kepala bidang kesiswaan
mengatakan, “Kegiatan ini kami lakukan
untuk menjalin silaturahmi dengan pesantren-pesantren, TPQ, dan sebagai wujud kepedulian
madrasah kepada lingkungan sekitar sekaligus menanamkan pendidikan karakter
yang sesungguhnya kepada para siswa untuk peka sosial dengan saling berbagi.”
Masyarakat menyambut
baik kegiatan baksos yang dilaksanakan oleh MTsN 4 Banjarnegara. “ Terima kasih
kepada MTsN 4 Banjarnegara, bantuan sembako ini sangat bermanfaat untuk
pesantren kami, semoga silaturahmi dan komunikasi terus terjalin, madrasah
makin berkembang maju,” ungkap Asrori, pengurus Pondok Pesantren Al-Ridlo, salah
satu ponpes yang mendapat bantuan sembako dari MTsN 4 Banjarnegara.
Selama pelaksanaan
kegiatan baksos, para siswa dan pendamping tetap menerapkan protokol kesehatan
dengan memakai masker sesuai anjuran pemerintah
dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar